Kupang, ||wartapers.com - Ketua BPOD REI NTT, Bobby Lianto, memperkenalkan rencana megah untuk merayakan ulang tahun ke-XX Badan Pertimbangan Organisasi Daerah Indonesia Reel Estate Indonesian (BPOD) REI di destinasi eksotis, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Bobby Lianto kepada media ini, Kami, 22 Februaru 2024 menegaskan bahwa tujuan utama perayaan ini adalah untuk mengangkat pesona pariwisata Indonesia kepada seluruh pengusaha tanah air.
"Puji Tuhan, kali ini HUT REI berhasil kita bawa ke NTT. Tujuannya adalah memperkenalkan wisata Indonesia kepada semua pengusaha," ujarnya dengan semangat yang membara.
Menurutnya, acara ini dijadwalkan berlangsung pada 25 hingga 26 April, menjanjikan pengalaman tak terlupakan dengan berbagai kegiatan menarik, seperti kunjungan ke hotel-hotel terkemuka dan eksplorasi pulau Labuan Bajo yang memukau.
Bobby Liyanto, juga mengatakan, pemilihan Labuan Bajo sebagai lokasi tidaklah kebetulan. "Kami yakin Labuan Bajo memiliki daya tarik yang luar biasa bagi para investor, wisatawan, dan pengusaha. Harapan kami adalah bahwa dengan mendatangkan ribuan pengusaha ke sini, mereka akan jatuh cinta pada potensi investasi di NTT," tambahnya.
Acara ini tidak hanya akan dihadiri oleh para pengusaha dari berbagai daerah di Indonesia, namun juga akan diramaikan oleh kehadiran tokoh-tokoh penting, termasuk Presiden Prabowo, Menteri Pariwisata Sandiago Uno, serta beberapa pengusaha terkemuka seperti Agung Senayu, Ciputra, dan Agung Podomoro.
Sebagai persiapan menuju acara tersebut, panitia daerah dan pusat telah membentuk tim yang terdiri dari para ahli dan praktisi terkemuka. Sekitar ini telah melakukan beberapa rapat untuk menyusun program yang berkualitas demi kesuksesan acara nanti.
Diharapkan bahwa kehadiran para pengusaha besar dari berbagai sektor ini akan membawa dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi di NTT serta membuka peluang investasi baru yang berkelanjutan.
Antusiasme mencapai puncak di kalangan pengusaha Indonesia dengan pengumuman ini, memperkuat keyakinan bahwa Labuan Bajo akan menjadi magnet bagi pariwisata dan investasi di masa depan.
Pewarta: sabatani
Editor : redaksi