Postingan

Masyarakat Jontona Tepati Janji, Ratusan Warga Padati Arena Konsolidasi Paket Lembata Jaya.

Wartapers.com

Lembata,|| wartapers.com -Ratusan warga Desa Jontona, memenuhi janji memadati arena konsolidasi Paket Lembata Jaya Jimmy dan Lukas, Kamis, 19 September 2024, di Balai Dusun II Desa Jontona.

Acara ini dihadiri Belen Raya Luwuhala Stef Lodan, yang secara resmi membaptis nama Paket Lembata Jaya dengan sebutan SUKA Lembata Jaya, di mana SUKA berarti Sunur Lukas Lembata Jaya.

Konsolidasi ini juga menghadirkan dr. Jimmy Sunur sebagai bakal calon bupati Lembata periode 2024-2029, serta bakal calon wakil bupati Lukas Witak. Selain itu, acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh politik, termasuk Ketua Partai Golkar Piter Gero, Ketua PKN Jupri Lamablawa, dan Ketua Partai Garuda Sius Amuntoda. Kehadiran mantan anggota DPRD Lembata, Ipi Bediona, mantan camat Ile Ape Timur Stanis Witak, serta berbagai tokoh masyarakat lainnya menambah semarak acara tersebut.

Dokter Jimmy Sunur, bakal calon Bupati Lembata periode 2024-2029, pada kesempatan itu  menyatakan tekadnya untuk membawa perubahan di daerah kelahirannya.  Ia mengungkapkan, "Mata saya memang sipit, tetapi hati, jiwa, dan tubuh saya terbuka untuk masyarakat Lembata."

Pernyataan ini disambut dengan sorak sorai oleh warga yang hadir, mencerminkan antusiasme mereka terhadap figur yang dinilai dekat dengan rakyat. Dr. Jimmy, yang tumbuh di Lembata, menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat.

“Sebagai putra daerah, saya memiliki tanggung jawab moral untuk mengembangkan Lembata. Saya akan bekerja keras untuk memastikan setiap suara warga didengar dan diperhatikan,” ujarnya.

Konsolidasi ini bukan sekadar momen politik, tetapi juga wadah bagi dr. Jimmy untuk mendengarkan langsung aspirasi dan harapan masyarakat. Dengan semangat yang tinggi dan dukungan dari warga, dr. Jimmy Sunur optimis dapat mewujudkan visi Lembata yang lebih maju dan sejahtera.

Dalam kesempatan yang sama Pemangku Adat Lewuhala Stef Lodan menitipkan harapan kepada Jimi dan Lukas, semoga menang dalam kompetisi dan tolong urus ribu ratu Lembata, trkhusus untuk Ile ape timur dan Lewuhala.


Pewarta; sabatani

Editor: redaksi 

Posting Komentar