![]() |
Foto Bersama : Pengurus PC Fatayat NU Lembata, Pengurus NU Lembata bersama Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan DKP Lembat. |
Lembata, wartapers.com - Ketua PC Fatayat NU Kabupaten Lembata, Yuni Darmayanti, mewakili Ketua PW Fatayat NU NTT dengan penuh khidmat melantik pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Kecamatan Nubatukan untuk masa khidmat 2023-2027 pada hari Minggu, 23 Februari 2025, di Aula Goris Keraf, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lembata. Yuni Darmayanti, saat membacakan sambutan mewakili Ketua PW Fatayat NU Provinsi NTT, Ny. Hartati, mengajak seluruh pengurus dan kader untuk terus bersatu dan bekerja keras guna mewujudkan perubahan yang besar bagi perempuan dan masyarakat Indonesia.
Bismillahirrohmanirrohim... Assalamualaikum Warohmatullohi Wabarokatuh Hamdan Wasyukron Lillah, Sholatan wasalam ala Rosulillah (Amma Ba’du).
"Sahabat-sahabat PC, PAC, ranting maupun anak ranting Fatayat Nahdlatul Ulama se-Kabupaten Lembata Provinsi NTT yang kami sayangi dan kami banggakan, kami dari Pimpinan Wilayah mohon maaf karena tidak bisa membersamai di hari dan kegiatan yang bermartabat ini dikarenakan satu dan lain hal. Insya Allah di lain kesempatan kita dapat berjumpa dan bersilaturrahmi. Kami PW Fatayat NTT mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus Pimpinan Anak Cabang Fatayat NU Kecamatan Nubatukan Kabupaten Lembata Provinsi NTT, masa khidmat 2023 – 2027 yang baru saja dilantik. Selamat bertugas untuk menjalankan mandat dan amanah organisasi. Selamat berkhidmat dengan sungguh-sungguh dan penuh keikhlasan," ujar Yuni dengan penuh keyakinan.
Yuni juga menegaskan bahwa ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan oleh pengurus setelah membacakan ikrar pelantikan. "Kami berharap sahabat-sahabat bisa lebih menguatkan dan memajukan Fatayat di tingkatan masing-masing, sesuai dengan visi Fatayat NU saat ini, yaitu 'Menguat bersama, maju bersama untuk perempuan Indonesia dan peradaban dunia'. Visi ini mengandung tiga pilar utama: penguatan kelembagaan organisasi, penguatan kaderisasi, dan penguatan program kerja," tambahnya.
Ia menjelaskan lebih lanjut bahwa penguatan kelembagaan organisasi tidak boleh berhenti di tingkat cabang dan anak cabang, tetapi harus mencakup pembentukan ranting dan anak ranting. Selain itu, kaderisasi juga menjadi hal utama, di mana semua kader diharapkan mengikuti pelatihan kader dasar (LKD), bahkan hingga LKL dan LKN. "Kami menargetkan dalam lima tahun ke depan, Fatayat Lembata harus memiliki 22 fasilitator sendiri," tegasnya.
Dalam aspek penguatan program kerja, Yuni mengajak seluruh kader untuk mampu bersinergi dengan instansi pemerintahan maupun non-pemerintahan demi kemajuan Fatayat NU. Ia juga mengingatkan pentingnya melek teknologi di era digital saat ini. "Kader Fatayat tidak boleh gagap teknologi, kita harus menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman yang serba digital agar mampu bersaing dan terus berkembang," tuturnya.
Pelantikan ini menjadi momen penting untuk memperkuat peran Fatayat NU dalam pemberdayaan perempuan dan pembangunan masyarakat di Kabupaten Lembata. Pengurus PAC Fatayat NU Kecamatan Nubatukan yang baru dilantik terdiri dari Ketua Iswatul Amaliah, Sekretaris Siti Hajar Peuohaq, Bendahara Siswanti Timuloba, Bidang Pengembangan Organisasi, Pendidikan dan Pengkaderan Putri Sarina Hasan, Bidang Kesehatan dan Lingkungan Hidup Nanik Sunarsih, Bidang Sosial Seni Budaya Rusnah, Bidang Ekonomi Dairatul Lamuji dan Dewiyati Muda, Bidang Dakwah Nur Zakiah, serta Bidang Penelitian dan Pengembangan Alifa dan Eka Dia Safitri.
Yuni Darmayanti, yang juga Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Lembata, mengingatkan pentingnya menguatkan kelembagaan organisasi mulai dari ranting hingga cabang. Ia berharap seluruh pengurus dan kader bisa berperan aktif dalam memperkuat dan memperluas cakupan program yang ada di Fatayat NU. "Dengan memanfaatkan teknologi, kita dapat memperluas jangkauan program, meningkatkan komunikasi antar pengurus dan anggota, serta memberikan dampak yang lebih luas bagi masyarakat," tambahnya.
Ketua NU Kabupaten Lembata, Muktar Sarabiti, juga memberikan sambutan penuh semangat. Dalam pidatonya, Muktar menyatakan bahwa pelantikan pengurus PAC Fatayat NU Kecamatan Nubatukan adalah langkah strategis dalam memperkuat peran perempuan dalam pembangunan. "Fatayat NU adalah bagian integral dari Nahdlatul Ulama yang memiliki peran besar dalam membentuk peradaban. Mari kita terus bergandengan tangan untuk memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat,” ujarnya.
Selain pelantikan pengurus, acara ini juga disertai dengan penandatanganan kerjasama antara Fatayat NU Lembata dan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Lembata. Kerjasama ini meliputi sumbangan buku dan peminjaman buku yang akan mendukung pengembangan literasi dan pendidikan bagi anggota Fatayat NU. Dalam hal ini, Fatayat NU akan memanfaatkan perpustakaan sebagai sarana untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader-kadernya. Kerjasama ini juga mencakup pendampingan dan penitipan bahan koleksi perpustakaan untuk enam Taman Pendidikan Alquran (TPA) binaan PC Fatayat NU. Sebanyak 300 judul buku anak Islami akan disumbangkan. Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Lembata, yang diwakili oleh Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan, Marselinus Dorong Bokilia, menyambut baik inisiatif ini. "Kami sangat mendukung upaya Fatayat NU dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui literasi. Kami berharap kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang besar, khususnya bagi anggota Fatayat NU dalam pengembangan pengetahuan dan keterampilan mereka,” ujarnya.
Acara pelantikan yang diakhiri dengan doa bersama ini semakin menguatkan tekad seluruh pengurus dan kader Fatayat NU Kecamatan Nubatukan untuk terus berkontribusi dalam kemajuan organisasi dan kesejahteraan masyarakat. Yuni Darmayanti berharap agar Fatayat NU di masa khidmat 2023-2027 bisa berkembang pesat, memperluas dampaknya, dan memberikan kontribusi yang nyata dalam pemberdayaan perempuan, perlindungan anak, serta pembangunan sosial dan ekonomi di Kabupaten Lembata.
"Semoga Fatayat NU Kecamatan Nubatukan semakin sukses dan mampu mewujudkan impian besar bagi perempuan Indonesia, serta berkontribusi pada kemajuan peradaban dunia," harap Yuni. Di masa depan, ia berharap para kader dapat menjadi agen perubahan yang mampu menghadapi tantangan zaman dan memajukan masyarakat dengan semangat gotong royong.
Dengan semangat yang terjalin dalam acara pelantikan ini, Fatayat NU Kecamatan Nubatukan diharapkan mampu melangkah maju, memanfaatkan peluang yang ada, dan beradaptasi dengan perkembangan zaman untuk terus memberikan manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Lembata.
Pewarta: Sabatani
Editor: redaksi