Lembata, wartapers.com – Perayaan Pesta Emas SD Inpres Waiwaru, Desa Todanara, Kecamatan Ile Ape Timur, Lembata, NTT yang berlangsung meriah pada, 24 Januari 2025 bulan lalub dinyatakan telah resmi berakhir. Panitia penyelenggara menggelar rapat pembubaran sekaligus menyampaikan laporan pertanggungjawaban, Rabu, (26/02/25).
Ketua Panitia, Paulus Payong, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi, sembari menyampaikan transparansi pengelolaan keuangan panitia dalam sesi laporan penerimaan dan evaluasi.
"Terima kasih kepada seluruh anggota panitia, para undangan, dan masyarakat Waiwaru," ungkap Paulus Payong. "Partisipasi aktif semua pihak, meskipun dengan kesibukan masing-masing, sangat berarti bagi keberlangsungan acara yang praktus telah kita gelar."
Ia juga menyampaikan disposisi batinya terkait suksesnya gelar 50 tahun itu srmata karena kolaborasi antara pemerintah desa, BPD, pihak sekolah, dan masyarakat. Keberhasilan Pesta Emas, menurutnya, membuktikan kekuatan sinergi dalam menghasilkan sesuatu yang luar biasa.
"Apresiasi tinggi untuk Kepala Desa, rekan-rekan panitia, tenaga pendidik, dan seluruh masyarakat yang telah bekerja keras," tambahnya. "Kekhawatiran tentu ada, tetapi harapan kami tetap besar bahwa SD Inpres Waiwaru akan terus maju dan berkembang," demikian nokta pembubaran panitia.
Kepala SD Inpres Waiwaru, Aloisius Geleuk Ola, juga menyampaikan terima kasihnya atas suksesnya perayaan Pesta Emas. Ia mengapresiasi kerja keras seluruh panitia dan dukungan dari masyarakat.
Kepala Desa Todanara, Fransiskus Boli, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kerja keras panitia dan suksesnya acara tersebut. Fransiskus Boli menekankan pentingnya evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan kegiatan, tidak hanya dari sisi keuangan, tetapi juga aspek-aspek lainnya. Ia berharap laporan pertanggungjawaban yang disampaikan menjadi bahan pembelajaran untuk kegiatan serupa di masa mendatang.
Dengan selesainya rapat ini, panitia Pesta Emas SD Inpres Waiwaru resmi dibubarkan. Perayaan yang penuh makna ini meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh warga Waiwaru, menandai babak baru dalam perjalanan sejarah SD Inpres Waiwaru.
Pewarta: sabatani
Editor: redaksi