Kamis 24 Apr 2025

Notification

×
Kamis, 24 Apr 2025

Iklan

Iklan

Hariskianto Pendamping Sosial PKH Tragah Bangkalan Dor Tudor Tingkatkan Kesejahteraan Ratusan KPM

Sabtu, 12 April 2025 | 06:12 WIB | 48 Views Last Updated 2025-04-12T13:13:32Z


Bangkalan || wartapers.com - Tujuan Dor Tudor  utama diadakannya program PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) oleh Kemensos (Kementerian Sosial) adalah untuk mengurangi angka kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup keluarga penerima manfaat (KPM). PKH memberikan bantuan tunai dan pendampingan, sementara BPNT menyediakan bantuan pangan dalam bentuk saldo elektronik.


Adanya PKH (Program Keluarga Harapan) itu bagi Hariskianto S.Sos Pendamping PKH di Desa Kemoning dan Desa Alang-Alang, Kabupaten Bangkalan itu yakni untuk memutus mata rantai kemiskinan. Tentunya yang di perhatikan itu adalah faktor kesehatan, pendidikan, kesejahteraan sosial dari keluarga penerima manfaat (KPM) PKH.


“Makanya bantuan dananya itu dikhususkan pada komponen bumil, balita, anak sekolah, disabilitas dan lansia yang dimiliki oleh KPM tersebut. Dengan memberikan perhatian pada komponen-komponen tersebut diharapkan nantinya akan memperbaiki pola pikir (mindset) dan perubahan pola hidup dari KPM,” terang Hariskianto S.Sos Pendamping PKH di Kabupaten Bangkalan.


Dengan adanya pergeseran perkembangan pola pikir yang lebih baik ini diharapkan kata Haris akan memberikan sumbangsih besar dalam memutus rantai kemiskinan dalam keluarga atau rumahtangga tersebut.


Tentunya hal ini kata Haris tidak akan instan pencapaiannya. Tetap akan memerlukan proses dan waktu dalam pencapaiannya. Makanya terang Haris ada kegiatan P2K2 (Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga) bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH yang dilakukan oleh pendamping PKH dan merupakan kewajiban bagi KPM PKH untuk hadir mengikuti agenda P2K2 tersebut.


“Kalau BPNT itu adalah program bantuan sosial dalam rangka untuk meringankan beban hidup dari KPM yang sosial ekonominya masih dinilai belum bisa memenuhi standart pemenuhan standart dasar kebutuhan hidup. Oleh karenanya, KPM PKH juga akan masuk sebagai penerima BPNT (KPM PKH Irisan) selain itu juga terdapat KPM BPNT Murni. Jadi penerima BPNT pasti jumlahnya akan lebih banyak dari jumlah penerima PKH (bisa berbanding 1:2),” ujar dia menyampaikan keterangannya.


Dalam garis besarnya itu menurut Haris PKH bertujuan memutus mata rantai kemiskinan. Sedangkan BPNT yakni untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera.


“Jadi kedua program tersebut diarahkan untuk pencapaian kesejahteraan masyarakat Indonesia. Begitulah secara gambaran umumnya,” kata dia menutup keterangannya.

pewarta: MK

Editor: redaksi 

×
Berita Terbaru Update